Sebelumnya saya pernah posting tentang pembuatan program penghitung waktu mundur, namun belum sempat saya jelaskan mengenai konsepnya secara detail. Nah, untuk mengetahuinya, perhatikan konsep sederhana berikut :
Pada animasi flash dikenal istilah frame dan fps (frame per second). Frame diibaratkan sebagai selembar kertas pada buku dan fps diibaratkan sebagai jumlah kertas yang dibuka dengan cepat selama 1 detik.
Namun, tidak selamanya untuk membuat animasi flash kita harus menggunakan frame dan menggambarnya manual secara frame by frame. Untuk itulah manfaat ActionScript, kita bisa membuat animasi hanya dengan mengetikkan sejumlah baris kode dan sedikit menggambar.
Daripada bingung mikir tulisan diatas, mendingan langsung praktek. Pertama, buka program Macromedia Flash / Adobe Flash (Flash file ActionScript 2 khusus Adobe Flash CS3 keatas).
1. Tekan Ctrl+J untuk mengatur properti dokumen.
2. Atur ukuran 300 px untuk width, 100 px untuk height dan 12 fps untuk framerate lalu tekan Enter atau OK.
3. Buat sebuah text menggunakan text tool dan gambar pada stage. Atur properti teks menjadi dynamic text dan atur juga variable teks menjadi “timer_txt” (tanpa tanda petik).
4. Klik frame 1 layer 1 lalu tekan F9 (membuka panel action), lalu masukkan script :
/*deklarasikan variabel fps dengan nilai 0 */
var fps:Number = 0;
/*
variabel fps tidak ada hubungannya
dengan nilai framerate yang telah dibuat
*/
var timer_txt:Number = 0;
/*mengatur nilai awal variabel timer_txt menjadi 0 */
onEnterFrame = function () {
fps++;
//nilai fps akan bertambah 1 secara terus menerus
/*
ini sama dengan konsep membuka halaman kertas pada buku
satu demi satu
*/
if (fps == 12) {
/*
jika nilai fps mencapai 12, artinya telah melalui waktu
1 detik(karena telah diset framerate 12) maka perintah
selanjutnya akan dijalankan
*/
timer_txt++;
/*
variabel timer_txt yang merupakan variabel dari dynamic
text yang telah dibuat akan bertambah nilainya 1
*/
fps=0
/*
variabel fps kembali diset menjadi 0
*/
}
};
5. Tekan Ctrl+Enter untuk test movie dan lihat hasilnya.
Nah, contoh program diatas adalah timer yang terus meningkat jumlah angkanya. Jika anda menginginkan angka yang semakin menurun nilainya cukup rubah baris berikut :
Pada baris :
var timer_txt:Number = 0;
ganti angka 0 menjadi angka yang anda inginkan.
Pada baris
timer_txt++;
ganti tanda ++ menjadi –
terimakasih ya adminnya yang gak pernah capek buat nulis tips yang bermanfaat banget buat kami semua.
Terimakasi, manfaat sekali tutorialnya, semoga semakin berkah ilmunya, aamiin...